Pages

Friday, June 22, 2012

Prediksi Jerman VS Yunani

Prediksi Jerman VS Yunani merupakan pertandingan yang berbeda karakter dari masing-masing team. Jerman yang cenderung agresif dengan penyerangan secara kontinyu akan menghadapi Yunani yang notabene lebih bertahan dan sesekali mengandalkan serangan balik secara cepat. Nah, kali ini WartaKamu akan menyajikan beberapa data dan fakta dari kedua team yang akan berlaga pada babak penyisihan perempat final malam ini, Sabtu 23 Juni 2012.


Dilihat dari pasukan yang akan dibawa kedua tim, maka Jerman tidak bisa menurunkan bek tumpuan tim panser Jerome Boateng karena cedera sewaktu menghadapi Denmark. Namun Loew sudah menyiapkan Lars Bender untuk membendung serangan balik cepat Yunani. Disisi lain, Yunani juga akan kehilangan dua pemainnya sekaligus karena akumulasi kartu kuning, yaitu Giorgios Karagounis dan Jose Holebas. Namun Santos pelatih Yunani tetap berjanji untuk mati-matian merebut tiket semifinal.

Berikut data pertemuan kedua tim Jerman VS Yunani pada tahun yang lalu:

23-03-2001: Yunani 2-4 Jerman

03-09-2000: Jerman 2-0 Yunani

Perkiraan susunan tim/skuad dalam pertarungan perempat final Yunani VS Jerman:

Jerman (4-2-3-1): 1. Manuel Neuer; 20. Jerome Boateng, 5. Mats Hummels, 14. Holger Badstuber, 16. Philipp Lahm; 6. Sami Khedira, 7. Bastian Schweinsteiger; 8. Mesut Ozil, 13. Thomas Muller, 10. Lukas Podolski; 23. Mario Gomez. Pelatih: Joachim Loew

Yunani (4-3-3): 13. Michalis Sifakis; 15. Vassilis Torosidis, 19. Sokratis Papastathopoulos, 5. Kyriakos Papadopoulos, 3. Giorgios Tzavellas; 21. Kostas Katsouranis, 2. Giannis Maniatis, 16. Giorgios Fotakis; 7. Giorgios Samaras, 14. Dimitris Salpingidis, 17. Theofanis Gekas. Pelatih: Fernando Santos

Prediksi dari berbagai sumber: Jerman VS Yunani

Sidomi News: Jerman (55%) Yunani (45%)
Istana Bola: Jerman VS Yunani: 2-0

Kalau WartaKamu memegang skor 3-0 deh buat Jerman, bagaimana prediksi anda sendiri dari pertandingan perempat final Jerman vs Yunani malam ini?